Friday, September 23, 2016

Situs Budaya Mata Air Citaman Banten



Situs Budaya Mata Air Citaman Banten
Situs Budaya Mata Air Citaman Banten. Apakah Anda telah memiliki tujuan wisata untuk liburan Anda? Anda jangan khawatir atau bingung untuk memilih lokasi wisata mana yang tepat. Inilah Situs Budaya Citaman yang telah ada sejak dahulu kala. 

Untuk Anda yang ingin berlibur sekaligus mendapatkan pengetahuan sejarah, lokasi wisata yang ada di Provinsi Banten ini bisa menjadi alternatif wisata yang paling pas. 

Kemudian, apa saja yang akan Anda dapatkan di situs ini dan bagaimana dengan aksesibilitasnya? Apabila Anda ingin tahu lebih banyak tentang hal tersebut Anda bisa simak ulasannya sebagai berikut. 

Lokasi dari wisata ini ialah ada di kawasan lereng Gunung Pulosari, tepatnya yaitu di Desa Sukasari, Kec. Menes, Kab. Pandeglang, Banten. 

Tempatnya yang ada di daerah pegunungan membuat Anda bisa menikmati keindahan alam pegunungan dan juga hawa sejuk di kaki Gunung Pulosari. Untuk mencapai lokasi wisata ini, Anda tentu saja harus menuju ke Kabupaten Pandeglang terlebih dahulu. 

Sedangkan rute yang harus Anda tempuh ke kawasan situs sangatlah mudah. Hal ini disebabkan karena tujuan wisata yang satu ini sudah mulai dikenal banyak orang sehingga papan petunjuk ke kawasan ini pun bisa Anda temukan dengan mudah. 

Kemudian, masalah transportasinya sendiri, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi agar Anda bisa lebih nyaman untuk melakukan perjalanan. 
Mobil maupun motor bisa Anda sesuaikan dengan keinginan Anda. Sedangkan mengenai fasilitas yang diberikan, nantinya Anda diwajibkan untuk membayar tiket masuk dan parkir yang telah ditentukan oleh pihak pengelola dari Situs Budaya Citaman. 

Anda pun bisa temukan ruang ganti baju atau wc sebab di kawasan ini ada situs pemandian juga. 

Seperti yang telah disebutkan di atas, salah satu situs yang akan Anda kunjungi ialah pemandian situs Citaman.

Pemandian ini ternyata memang telah ada sejak dahulu kala sehingga ditetapkan dalam salah satu situs warisan budaya. Selain itu, ada pula situs Batu Goong.
Situs Budaya Mata Air Citaman Banten
Situs yang satu ini memang telah cukup terkenal karena keunikan batu-batu yang ada di situs tersebut. Kemudian, ada juga situs batu tergores dan situs lain yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi.

Mengenai sejarah dari setiap situs yang ada ini, tentu saja hal ini tidak bisa dilepaskan dari keberadaan kerajaan yang dulunya ada di daerahBanten.

Kebudayaan dari kerajaan itulah yang membuat dibangunnya beberapa tempat termasuk pemandian. Selain itu, karena tergolong sebagai peninggalan sejarah, maka hawa mistis pun akan sangat erat dengan Situs Budaya Citaman

Misalnya saja adalah situs Batu Goong yang mana warga sering mendengar suara gong dari kawasan tersebut. Jadi, apakah Anda penasaran dengan semua situs tersebut? 

Kami Juga Menyediakan Jasa GUIDE ke baduy dengan harga terjangkau
bagi anda yang berminat bisa hubungi Kontak kami yang telah tersedia di cover blog kami

0 comments:

Post a Comment